Resep Kue Bika Ambon
Resep Kue Bika Ambon |
Bahan-bahan:
- 200 gr tepung terigu dengan kadar protein sedang
- 600 gr tepung sagu
- 1,5 liter santan asli
- 400 ml air kelapa
- 25 gr ragi instan
- 30 butir telur ayam
- 2 sdt vanili
- 1 kg gula pasir
- garam secukupnya
Cara Membuat Kue Bika Ambon Enak :
- Campur tepung terigu dengan ragi aduk sampai tercampur rata, lalu masukkan perlahan air kelapa sambil terus diaduk. terus diamkan selama 15 menit.
- Ambil wadah yang lain, masukkan gula pasir, garam serta vanili dan aduk sampai tercampur rata, lalu masukkan telur satu persatu sambil terus diaduk.
- Selanjutnya campurkan adonan pertama dengan adonan kedua, aduk hingga rata. Kemudian tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
- Selanjutnya tambahkan santan dan terus aduk sampai semua bahan tersebut benar-benar tercampur rata, kemudian diamkan selama 2 jam.
- Panaskan oven dan olesi loyang dengan minyak lalu tuang semua adonan ke dalam loyang tanpa diaduk.
- Kemudian masukkan loyang tersebut ke dalam oven dan panggang selama 20 menit sampai adonan menjadi berwarna kuning kecoklatan
- Keluarkan kue bika ambon dan siap dihidangkan. Bisa dinikmati bersama keluarga ya bunda.
Selamat mencoba bunda!!
0 Response to "Resep Kue Bika Ambon"
Post a Comment
Mari budayakan untuk berkomentar!!